Ketum Rendra Apresiasi dan Support Penuh Program Bekasi yang Pelan Tapi Pasti
- 28 Oct 2024 12:10
Bekasi - Alhamdulilah hari ini telah berlangsung laporan LPJ pengurus DPD Perkumpulan Keluarga Besar Purworejo atau DPD Pakuwojo Bekasi atas Anniversary Pakuwojo Bekasi ke 27 Tahun dan sekaligus rapat triwulanan ke empat di tahun 2024 ini yang berlokasi di Sekretariat DPD Pakuwojo Bekasi yang berlokasi di kompleks CV Karya Indah Motor, Kota Bekasi. ( 21/10/24).
Tanpa panjang lebar, setelah pemaparan dari Ketua Panitia Anniversary Bapak Dasiran, dilanjut dengan pemaparan dan laporan akan progress-progres dari DPD Pakuwojo Bekasi yang di awali oleh Bapak Yuni dan Bapak Dwianto dengan perjalanan dan pencapaian dari program Koperasi DPD Pakuwojo Bekasi.
Dilanjut dengan uraian dan pendapat dari Ketua DPD Pakuwojo Bekasi, Bp Bambang Dwi Waluyo, SE yang memaparkan kepengurusan tinggal satu tahun lebih sedikit dan senada dengan Bapak Narsono, banyak job desk dan tupoksi yang di lakukan oleh satu orang atau dobel job, agar bisa lebih merata dikerjakan oleh segenap pengurus.
Kemudian, sesepuh dan penasehat Haji Triyadi yang memberikan kejutan dengan pembangunan dan peresmian secretariat DPD Pakuwojo yang lebih representative guna menjaring network-network baru, opportunity baru dan juga kenyamanan daripada para sedulur-sedulur pengurus di DPD Pakuwojo Bekasi.
Beliau memaparkan bahwa sejarah awal Pakuwojo Bekasi dimana ada Haji Khayat yang tiba-tiba menitipkan uang kas Pakuwojo Bekasi dan agar melanjutkan perjuangan, wadah bersama dulur-dulur di sekitaran Kota dan Kabupaten Bekasi ini bisa saling asah asih dan asuh.
Ketum Pakuwojo Pusat, Bpk Rendra K Wijaya yang menyimak dari awal mengapresiasi langkah taktis dan sekaligus problematika yang hampir sama dengan kondisi di pusat atau organisasi lainnya.
Dia surprise dan support sepenuhhnya program-program Bekasi seperti koperasi yang sudah menyentuh hampir 80 anggota dan terus menjaring anggota baru, pemakaian secretariat baru, atau program-program ekonomi untuk pemberdayaan anggota.
Beliau menyatakan kita harus percaya dan nggugu para sesepuh di Bekasi seperti Haji Triyadi, Haji Wagiman, Haji Kardjono, Haji Waluyo dll yang sudah selesai dengan urusan rumah tangga dan sepenuhnya mendarmabaktikan untuk kesejahteraan dan kemaslahatan dulur-dulur Purworejo di Bekasi.
Ketum Rendra yang didampingi Wasekjen I, Muhammad Sidiq ini kemudian mendorong agar tak terburu-terburu, santai tapi narget, seperti koperasi Pakuwojo Bekasi yang bisa menjadi pilot project Pakuwojo pusat, sosialisasi KTA Purworejo Card, akses hibah pendanaan uang negara lewat Kesbangpol dan banyak lainnya.
Acara yang berlangsung kurang lebih 4 jam ini kemudian ditutup dengan secara simbolik penyerahan hasil laporan triwulanan ke 4 tahun 2024 dari Ketua Pakuwojo Bekasi kepada Ketum Rendra, dan sesi poto bersama di akhiri dengan sholat berjamaah dan makan sore.
Semoga Pakuwojo semakin ngrumboko dan bisa jadi pionir mengajak kebaikan dan kemuliaan untuk hadirnya sebuah komunitas yang bukan ajang seremoni saja, tetapi benar-benar dirasakan hadirnya minimal oleh anggota dulur Purworejo di perantauan. ( Humas Pakuwojo)